
Kab.Kediri (MAN 3) – Menjelang Hari Sumpah Pemuda (28/10), MAN 3 Kediri menggelar Bulan Bahasa, Jumat (25/10) dengan aneka lomba yaitu Menulis Esai, Video Ikrar Sumpah Pemuda, Poster, Mading dan Membaca Berita.

Ketua Panitia Ucik Nurmawati mengatakan, Lomba Menulis Esai bertujuan untuk mendorong peserta mengembangkan kreativitas dan kemampuan berpikir kritis mengenai makna dan nilai Sumpah Pemuda. Lomba Video Ikrar Sumpah Pemuda untuk meningkatkan kesadaran dan semangat nasionalisme melalui media digital, serta mengekspresikan komitmen terhadap persatuan dan kesatuan.

Masih menurut Ucik, Lomba Poster dimaksudkan untuk mengajak peserta untuk menyampaikan pesan-pesan kebangsaan secara visual, serta menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya nilai-nilai Sumpah Pemuda. Lomba Mading untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antarpeserta dalam menyampaikan informasi tentang Sumpah Pemuda dengan cara yang kreatif dan interaktif.

“Lomba Membaca Berita, untuk meningkatkan pemahaman peserta tentang isu-isu terkini yang relevan dengan semangat Sumpah Pemuda, serta mengembangkan keterampilan berkomunikasi dan presentasi,” ujar Ucik.

Kepala MAN 3 Kediri, Jamiluddin menuturkan, dalam konteks Bulan Bahasa, lomba-lomba tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Indonesia, baik dalam lisan maupun tulisan, serta menghargai keragaman budaya bahasa di Indonesia.

Selain itu, kegiatan ini penting diadakan untuk memahami dan menghargai sejarah serta nilai-nilai yang terkandung dalam Sumpah Pemuda, meningkatkan rasa cinta tanah air dan dapat memperkuat rasa cinta tanah air dan semangat persatuan di kalangan generasi muda.

“InsyaAllah, para juara akan diumumkan dan menerima penghargaan saat Upacara Hari Sumpah Pemuda, Senin (28/10) mendatang se-Kecamatan Kandangan bertempat di MAN 3 Kediri,” pungkasnya. (EW)