Kab. Kediri (MAN 3) – Fashion Atelier MAN 3 Kediri meraih Juara 3 Fashion Draping Competition Trendversity Heritage 2024 International Exhibition S1 Pendidikan Tata Busana Universitas Negeri Malang (UM). Hal itu disampaikan Guru Keterampilan Tata Busana, Moh. Hendrik Ferdianto, Sabtu (05/10).
Hendrik mengatakan tim bimbingannya diketuai oleh Hamidah Fatimatuzzahro kelas XII B beranggotakan Isna Nur Aini kelas XII B dan Ahimsa Zulfi Ramadhan kelas XI G.
Trendversity 2024 International exhibition merupakan sebuah acara pameran dan peragaan busana karya mahasiswa Tata Busana dengan tema heritage dan berkolaborasi dengan University Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Malaysia. Selain itu, event tersebut juga mengadakan lomba di bidang fashion, salah satunya Fashion Draping Competition dengan Peserta umum.
Tim Fashion Atelier MAN 3 Kediri pada lomba Fashion Draping ini Mengusung Tema Padma Khadiri berarti Teratai Kediri dengan menggunakan kain wastra bermotif teratai dipadupadankan dengan kain satin dan ornamen yang lain.
Timeline lomba peserta umum, pendaftaran, 8 September 2024, pengumpulan video, 17 September 2024. Pembuatan video dibantu oleh Tim Desain Grafis MAN 3 Kediri.
“Alhamdulillah, tim kami menyabet juara 3, awarding (penganugerahan), Kamis (03/10 di Gedung Cakrawala UM, terima kasih untuk keluarga besar MAN 3 Kediri atas dukungannya,” ujar Hendrik.
Kepala MAN 3 Kediri, Jamiluddin mengapresiasi prestasi tersebut. Menurutnya, dengan menguasai fashion draping, desainer dapat menciptakan karya yang lebih hidup dan penuh kreativitas, memberikan nilai tambah pada desain mereka.
“Alhamdulillah, selamat dan sukses pak Hendrik dan siswa-siswi bimbingannya, semoga Keterampilan Tata Busana MAN 3 Kediri lebih maju lagi,” pungkasnya. (EW)