Kab. Kediri (MAN 3) – Fika Alfu Rohmah Kelas XI J MAN 3 Kediri meraih juara 2 Fashion Design Competition Jagad Osing Pendidikan Tata Busana Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Minggu (2/6).
Guru Pembimbing Moh. Hendrik Ferdianto mengatakan, Lomba Fashion Design itu bertema Jagad Osing yang merupakan representasi kebudayaan dari suku Osing Banyuwangi seperti Tari Gandrung, Seblang, Barong Osing, Jaranan Butho, Kesenian Angklung dan Rumah Adat Suku Osing.
Peserta membuat moodboard dengan memilih salah satu kebudayaan yang ditentukan, narasi dan sketsa desain dalam bentuk manual/digital. Peserta lomba adalah siswa-siswi SMA, MA dan SMK serta mahasiswa se-Jawa Timur.
Awalnya, para peserta hanya mengirim secara online (25/5) kemudian seluruh peserta dipilih 4 finalis (31/5) untuk penentuan juara 1,2,3 dan best favorit, salah satunya adalah Fika Alfu Rohmah dengan mengambil inspirasi Barong Osing yang diwujudkan dalam desain busana ready to wear. Diantara 4 finalis itu hanya Fika yang dari tingkat SMA/MA sederajat, sedangkan 3 finalis lainnya mahasiswa.
“Alhamdulillah, Fika bisa bersaing dengan para finalis yang sudah mahasiswa dengan memperoleh juara 2, semoga menjadi motivasi untuk terus belajar dan berkarya,” ujar Hendrik.
Kepala MAN 3 Kediri, Jamiluddin mengapresiasi prestasi tersebut. Menurutnya, prestasi cemerlang peserta didiknya tidak hanya mempersembahkan keindahan dalam seni fashion, tetapi juga memperkaya warisan budaya. Karya tersebut adalah manifestasi kecemerlangan dan kreativitas yang mempesona dengan keunikan dan keanggunan.
“Alhamdulillah, selamat kepada ananda Fika dan terima kasih pak Hendrik pembimbingnya, teruslah berkarya dengan bakat yang luar biasa,” pungkasnya. (EW)