Kab. Kediri (MAN 3)- Karena menjadi juara Karya Tulis Kependudukan antar  SMA/SMK/MA, Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) MAN 3 menerima uang pembinaan dari Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Kediri, Rabu (11/11).

Sebagaimana pernah dilansir media ini,  pada lomba karya tulis tersebut, tim SSK MAN 3 Kediri mengusung tema tentang remaja dan permasalahannya. Kecamatan Kandangan menduduki rangking pertama pernikahan usia dini se-Kabupaten Kediri. Kemudiam tim  melaksanakan studi kasus dengan  judul ‘Pernikahan Usia Dini pada Kalangan Remaja Perempuan di Desa Medowo Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri.’ Karya tersebut dinobatkan menjadi juara I.

Kepala Madrasah (Kamad)  MAN 3 Kediri Moh Maksun menyampaikan kunjungan ini untuk melakukan experience sharing tentang pengelolaan program sekaligus peningkatan kapasitas SSK, Pojok Kependudukan serta Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK R).

Kamad menekankan pentingnya peran orang tua dan guru terhadap pendidikan anak baik di madrasah maupun di rumah serta perhatian dan pengawasan lingkungan pergaulan anak.

“Alhamdulillah, MAN 3 Kediri tidak hanya menjadi SSK tetapi juga Madrasah Adiwiyata dan Madrasah Plus Keterampilan, “ terang kamad.

Moh. Malik Kabid Pengendalian Penduduk DP2KBP3A Kabupaten Kediri menuturkan, kegiatan pembinaan SSK dan PIK Remaja MAN 3 Kediri harus terus berkelanjutan  dalam bentuk workshop dan mendapat dukungan dari instansi terkait. Hal tersebut diharapkan dapat meningkatkan informasi dan kualitas generasi muda, khususnya siswa-siswi MAN 3 Kediri tentang pendidikan kependudukan agar dapat mewujudkan generasi yang berencana.

“Semoga kalian, siswa-siswi MAN 3 Kediri bisa menjadi remaja yang berkualitas dan siap menerima estafet kepemimpinan di masa depan, salam GenRe,” tandasnya. (AD/MSA/EW)